Keberkahan Silaturahmi di Momen Halal Bihalal Keluarga Besar Pengadilan Agama Sragen.
Sragen, 04 April 2025 Mengawali hari pertama masuk kantor pasca libur Idul Fitri dan cuti bersama, Ketua Pengadilan Agama Sragen mengadakan halal bihalal dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 bertempat dikediaman Rumah Dinas Ketua Pengadilan Agama Sragen. Acara ini di hadiri oleh Seluruh Apratur Pengadilan Agama Sragen, Mitra Kerja PA Sragen yaitu Perwakilan Kantor Pos, Dinas Kabupaten Sragen, Dan Warga Lingkungan sekitar kediaman rumah dinas Ketua Pengadilan Agama Sragen.
Acara dibuka dengan sambutan Ketua Pengadilan Agama Sragen YM. Bapak Drs. Palatua, S.H., M.H.I. Dalam kesempatan ini, Ketua Pengadilan Agama Sragen YM. Bapak Palatua, S.H., M.H.I menyampaikan tentang beberapa hal yang harus diterapkan oleh seluruh pegawai terutama mengenai kinerja pegawai. Beliau juga tak lupa memberi arahan dan motivasi agar seluruhnya kembali semangat bekerja usai libur lebaran. Kemudian dilanjutkan dengan saling bersalaman dan makan siang bersama.
Harapannya dalam acara Halal bihalal ini dapat mempererat hubungan silaturahmi dan menjaga keharmonisan antar pegawai di Pengadilan Agama Sragen serta dapat memberikan motivasi dan semangat kepada para pegawai untuk terus bekerja dengan baik.